ads

MANFAAT RUANG TERBUKA DI LINGKUNGAN RUMAH

Hai Sobat Pujakesuma,
Bagaimana kabar sobat sekalian??? Moga sehat selalu menyertai hari-hari sobat... ;)

Saya mengangkat topik tentang "Ruang Terbuka" pada kali ini. Sobat, taukah maksud dari "Ruang Terbuka"??? Pengertian saya spesifikkan lebih kepada pelestarian alam. Ruang Terbuka yang dimaksud dalam artikel yang berjudul Manfaat Ruang Terbuka di Lingkungan Rumah yakni, ruang yang tidak dipakai secara mutlak, tidak sama halnya dengan ruang-ruang yang lain. Misalnya, ruang tamu, ruang keluarga, dapur, kamar mandi, dll. Beberapa rauang tersebut merupakan bukan ruang bebas. Ruang terbuka adalah tempat dimana masih tersedianya tanam-tanaman hidup, atau bahkan diberi juga koleksi hewan-hewan.

Ruang terbuka dalam lingkup lebih luas, ada ditemukan Ruang Terbuka sekelas Kota, Provinsi, bahkan Negara. Ruang terbuka bisa saja terdapat di kota dimana sobat tinggal, biasanya berupa taman-taman yang indah, dipenuhi dengan berbagai tanaman dari berbagai asalnya. Ditingkat provinsi, juga kita dapat menemui ruang terbuka, biasanya lebih kepada tempat-tempat wisata. Misalnya, Kebun Raya, Taman Safari, Dan tempat wisata lainnya. Dikelas negara tentu kita juga bisa menemui ruang terbuka, mulai dari kota hingga provinsi merupakan lingkup negara, selain itu, negara juga memiliki ruang terbuka yang lebih khusus, dan perawatan yang lebih besar skalanya. Misalnya, hutan lindung, hutan homogen, dan jenis hutan lainnya. Hutan-hutan tersebut di kelola sedemikian rupa, demi menjaga stabilitas negara. Kita sayangi alam, alam jua menyayangi kita, bukan begitu sobat???

Dari sekelumit penjabaran di atas, tentunya sobat sudah sedikit mengerti, apa itu Ruang Terbuka. Tentu terbayang juga manfaat-manfaatnya ;)
Manfaat Ruang Terbuka di Lingkup Rumah, tentu bukan hanya sebagai aksen rumah saja. Ruang terbuka di dalam rumah (jika ingin mencari referensi, pakailah kata kunci "Taman di Dalam Rumah"), selain dapat menjadi aksen yang menarik, banyak lagi manfaatnya sobat diantaranya sebagai berikut.

1. Tempat Bersantai Yang Sehat
Ruang terbuka yang kita miliki, dapat didesain sedemikian rupa, atau jika sobat tidak ahli dibidang ini, dapat pula menyewa desainer taman untuk membantu sobat. Ruang terbuka didalam rumah, dapat berupa taman-taman kecil, juga bisa berupa taman yang sedikit lebih luas. Taman kecil bisa berupa bunga-bunga yang ditanam dalam pot kecil-kecil dan disusun sedemikian rupa, hingga bernilai seni, dapat juga diaplikasikan dengan rak pot. Dapat disisipkan di ruang tamu, ruang keluarga, dapur, bahkan kamar mandi (jangan lupa untuk menyesuaikan jenis tanaman dengan ruang peletakan taman kecil ini).

Ketika sobat capek, seharian disibukkan dengan kesibukan, tak ada salahnya sisihkan waktu bersantai sambil menikmati hidangan-hidangan ringan. Ditemani dengan berjejernya koleksi tanaman sobat yang sudah disulap menjadi taman mini tadi. Seperti yang sobat tau, tanaman disiang hari dapat menghasilkan oksigen, yang tentu baik bagi kesehatan sobat.

Jika sobat, membuat taman yang sedikit lebih besar, sediakan kursi dan meja tempat anda bersantai. Ditemani tanaman yang rimbun, hijaunya dedaunan, dan sebagainya. Sobat akan merasakan sensasi bersantai yang luar bisa, sehat juga tentunya.

2. Penyalur Hobi Berkebun
Tidak semua orang hobi bersantai-santai ditaman yang indah. Ada kalanya seseorang lebih hobi dengan berkebunnya, bukan menikmatinya saja. Seseorang yang hobi berkebun, akan lebih menikmati, dan merasa puas juga bangga dengan hasil karya sendiri.

Hobi berkebun, dapat tersalurkan jika anda memiliki ruang terbuka di dalam rumah. Kalau hobi berkebun, biasanya tamannya lebih luas. Bagaimana tidak? Bukan hanya bebunga yang ditanam, bahkan pepohonan sekalipun.

3. Aksen Rumah
Ya, aksen rumah... Sudahkan sobat googling??? Cari dengan kata kunci Taman Dalam Rumah, sobat akan diperlihatkan jajaran desain interior rumah yang inovatif. Seperti contoh saya comot dari koleksi desain Ruang Terbuka di Lingkup Rumah (rumahminimal.com), dapat dilihat gambar dibawah ini. Ruang terbuka, dimanfaatkan menjadi taman nan indah, menjadi aksen rumah yang elegan dan eksklusif.
Banyak di internet, contoh-contoh desain yang bisa jadi referensi buat sobat sekalian. Ciptakan aksen mu, rasakan kenyamanannya.

4. Go Green
Diera Global Warming, kita musti ambil andil dalam menciptakan lingkungan yang asri, atau lebih dikenal dengan istilah Go Green. Taman di dalam rumah, sudah merupakan sumbangan yang tak ternilai bagi kelestarian dunia.

Turut menjadi duta pelestarian alam, tentunya merupakan perilaku yang baik, juga patut ditiru. Menciptakan rumah yang hijau, hidup, segar dan nyaman menjadi impian setiap insan.

5. Bahan Pembelajaran
Kenapa bisa jadi bahan pembelajaran??? Ketika sobat memiliki taman di dalam rumah, jangan hanya didiamkan saja. Taman ini, dapat digunakan sebagai bahan pembelajaran bagi anak, adik, atau siapapun yang membutuhkannya.

Meneliti jenis-jenis makhluk hidup, ekosistim, dan lain sebagainya. Dapat dilakukan ditaman sobat sekalian. Makadari itu, tanamlah tanaman yang bermacam-macam, namun tidak menghilangkan fungsi seni taman itu sendiri.

Demikianlah Manfaat Ruang Terbuka di Lingkungan Rumah, semoga bermanfaat bagi sobat pengunjung Blog Pujakesuma. Sampai bertemu dilain waktu, artikel, dan ditempat yang sama.
Salam Go Green...!!!

Manfaat Ruang Terbuka di Rumah Blog Pujakesuma
google.co.id
MANFAAT RUANG TERBUKA DI LINGKUNGAN RUMAH MANFAAT RUANG TERBUKA DI LINGKUNGAN RUMAH Reviewed by Hana Nurdin on Friday, February 05, 2016 Rating: 5

No comments:

Berkomentarlah sesuai topik yang diangkat.... Thanks...

ads
Han'S Portal | Blog Portal Hana Nurdin | Layanan Promosi Dan Sharing